BlueGriffon cocok untuk mereka yang konsen ke CSS dan HTML, termasuk HTML5. Ada juga instruksi PHP-nya. Dari itu, para blogger yang sudah mulai sering bermain dengan 'element meta,' mulai rajin nulis coding CSS—model lama atau baru, bisa mencoba asiknya software yang didanai oleh Mozilla Foundation.
Dua tahun yang lalu, software ini mendapat penghargaan dari webhostingsearch.com karena bentuk interface-nya simple, namun kinerjanya juga stabil. Tidak banyak bug yang terjadi.
Software lain juga sama. Ada system ' Wysiwyg.' Sekedar mengingatkan, singkatan dari What You See Is What You Get (terjemah bebas: apa yang kamu lihat adalah yah kayak gitu dech). Setelah code-code disusun, maka klik [preview in browser], hasil akan terlihat pada browser. Jika di Notepad ++ pada menu [run].
Untuk element HTML5 juga banyak yang bisa langsung ditempatkan pada kanvas. Termasuk menambah berbagai jenis 'form.' Selain itu, bagi yang masih menyukai font ala google (web font yang bukan standar), bisa ditambahkan dengan mudah. Sehingga ini sesuai dengan klaim mereka, kalau kelas beginner hingga advance, bisa membuat web menjadi lebih attraktif.
Dilansir dari bluegriffon.org, Linux Ubutu v. 12 ke atas dan Mac 10.6, juga bisa menjalankan program gratisan ini. Tapi penulis belum mencobanya.
Kekurangannya, karena software ini gratis, jadi banyak yang dikurangi. Misalnya soal CSS Editor Pro (untuk ngedit CSS jadi lebih gampang), dan Eye Dropper (pewarnaan) juga dipangkas. Untuk Eye Dropper, jelas penulis kecewa berat. Lalu soal user manual-nya juga tidak gratis. Dari itulah, penulis simpulkan BlueGriffon hanya untuk HTML editor saja.
Untuk melengkapi semuanya, ternyata harus [Get add on]. Harus membayar. Hadiah kecil untuk programmer web yang masih separuh gratis.
Selamat mencoba.
0 Response to "BlueGriffon ; Hadiah Kecil untuk Programmer Web"
Post a Comment